Upload Website ke Hosting/Share Hosting Menggunakan Git FTP

Bagaimana cara upload website ke Server/Hosting/Share Hosting?

Mungkin yang pertama terfikirkan oleh kita pertama kali adalah menggunakan FTP Client sperti Filezilla atau upload menggunakan fitur File Manager yang ada di CPanel. cara tersebut tidak salah dan memang itu adalah cara yang cukup mudah dilakukan. namun ada cara yang lebih mudah dan tidak memakan banyak waktu yaitu menggunakan Git FTP atau Git dan FTP atau FTP rasa Git. kita bisa upload website hanya yang ada perubahan saja.

Git FTP hanya berjalan di OS linux dan MacOS namun kalian yang menggunakan OS Windows kalian bisa mengaktifkan fitur WSL di windows agar bisa menjalankan perintah Linux.

yang kita butuhkan adalah:

Install Git https://git-scm.com/

Buat akun Github https://github.com/

Install Git FTP https://github.com/git-ftp/git-ftp

Langkah - Langkahnya adalah:

  1. Siapkan Website yang ingin di upload
  2. Buat Repository di Gitub dan upload Website
  3. Siapkan Akun FTP yang ada di Hosting/Cpanel/Server
  4. Ke lokal Komputer dan masuk ke dalam folder Project dan masukan Perintah
git ftp push --auto-init -vv --insecure --user USER_FTP --passwd "PASSWORD_FTP" "ftp://HOST_FTP"